Mantan Pembalap F1 Dukung Rio Haryanto

Metrobatam.com – Kehadiran Rio Haryanto di ajang F1 mengundang komentar dari Robert Doornbos. Mantan pembalap Grand Prix itu menuturkan, kehadiran Rio bisa memberi harapan baru untuk timnya.

Keberadaan Rio di ajang F1 tak lepas dari kepercayaan tim Manor Racing yang merekrutnya. Pembalap asal Indonesia itu akan ditemani rekan setim yang berasal dari Jerman, Pascal Wehrlein, untuk mengarungi perhelatan GP F1 musim ini.

Penampilan keduanya saat menjalani sesi pramusim juga tidak terlalu buruk. Keduanya terbukti mampu beradaptasi dengan jet darat baru tim Manor, yakni MRT-05.

Menurut Doornbos yang pernah menjadi pembalap tim Jordan dan Red Bull di ajang F1, Pascal dan Rio bisa membawa perubahan bagi Manor. Setidaknya, peluang tim Manor untuk mencuri poin bisa tercapai.

“Secara di atas kertas, Manor memang merupakan tim kecil. Tetapi, dengan gebrakan yang mereka buat pada musim ini, saya rasa mereka bisa bersaing dengan tim lain. Saya pikir Manor juga ada harapan untuk meraih poin, khususnya ketika Pascal Wehrlein ikut bergabung. Saya pikir, dia benar-benar pengemudi yang baik,” ujar Doornbos.

“Haryanto bisa mendapatkan tempat karena alasan yang biasa, yaitu uang yang dimilikinya untuk mewakili Indonesia. Kami masih harus memantau apakah dia bisa memenuhi kualifikasi secara 107 persen,” tutup pembalap asal Belanda tersebut.

Aksi Rio dan Pascal bakal ditunggu-tunggu para pecinta F1 pada musim ini. keduanya bakal melakoni seri perdananya di GP Australia, Minggu 20 Maret mendatang.(sportmole)