Jalan Matador Ditargetkan Kampung Bebas Narkoba

Jpeg

Metrobatam.com, Tanjungpinang – Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Daerah(DPRD) Kota Tanjungpinang, Ahmad Dani berjanji kepada warga Jalan Matador, Kelurahan Bukit Cermin untuk menjadi daerah tersebut sebagai Kampung bebas narkoba.

Dani sapaan akrabnya, mengatakan hal ini sesuai dengan program dari Kapolres Kota Tanjungpinang yang ingin menjadi Kota Tanjungpinang sebagai Daerah Zero Narkoba.

“Saya minta masyarakat untuk mendukung program dari Kapolres karena saya baca pemberitaan diberbagai media bahwa program ini di Indonesia satu-satunya, cuma di Tanjungpinang,”ujar Dani saat reses dengan warga jalan Matador, Minggu(1/5).

Dani yakin warga jalan Matador semuanya bersih dari narkoba biarpun pernah ada yang tertangkap menggunakan barang terlarang tersebut.”Saya yakin warga Jalan Matador semua tidak menggunakan narkoba, karena saya tinggal disini. Pernah ada yang tertangkap disini akan tetapi bukan warga matador,”tuturnya.

Bacaan Lainnya

Dani juga meminta kepada aparat untuk juga mengawasi peredaran narkoba di Jalan Matador.”Saya sudah minta kepada Babinkamtibnas untuk menindak tegas pelaku narkoba di daerah ini, kalau kedapatan warga kita akan kita bina, tetapi kalau warga dari tempat lain kita minta untuk dihukum sesuai dengan hukum yang berlaku,”tutupnya.
Reses yang dilakukan oleh Ahmad dani ini bertujuan untuk mendengar aspirasi rakyat, khususnya di Daerah Pemilihan(Dapil).

Banyak aspirasi warga yang ditampungnya, diantaranya meminta keberadaan fasilitas umum poskamling, posyandu, tenda untuk warga yg meninggal, Tempat Pengajian Al quraan (TPA) dan lain sebagainya. Ada juga dari warga yang meminta di lakukan pemotongan dahan pohon yang sudah tua, karena warga telah meminta kepada Dinas terkait akan tetapi tidak di tanggapi.

Selain itu ada juga, salah satu Rukun Tetangga(RT) yang meminta Dani menyampaikan kepada Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah supaya insentif RT dan RW agar di naikan.

Mendengar aspirasi dari warga , daerah pemilihannya tersebut, Dani berjanji akan menyampaikan aspirasi tersebut APBD tahun 2017 “Saya sangat berterima kasih dengan apa yang telah disampaikan masyarakat, saya berjanji akan membawa hal ini akan membawa hal ini di APBD tahun 2017,”kata pria Yang juga menjabat Wakil Ketua II DPRD Kota Tanjungpinang ini.(Budi Arifin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *