Gubernur Nurdin Basirun Akhirnya Serahkan Revisi RPJMD kepada DPRD Kepri

Metrobatam.com, Tanjungpinang – Gubernur Kepulauan Riau Nurdin Basirun akhirnya menyerahkan revisi draf Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2016-2021.

Nurdin di awal pidatonya dalam rapat paripurna di Kantor DPRD Kepri, Kamis, mengucapkan terima kasih atas kritik dan saran yang diberikan fraksi.

“Kritik dan saran itu diterima. Semua itu untuk kelancaran pembangunan dan kepentingan masyarakat,” ujarnya.

Dia menyadari Ranperda RPJMD yang diusulkan belum sempurna. Karena itu membutuhkan masukan dari fraksi.

Bacaan Lainnya

“Ranperda ini memuat pokok pikiran visi misi pemerintahan lima tahun mendatang. Diharapkan, nanti Kepri akan menjadi provinsi yang unggul di bidang maritim,” katanya.

Dalam rapat paripurna mendengar jawaban Gubernur Kepri terhadap pandangan umum fraksi terkait Ranperda RPJMD, pidato yang disampaikan Nurdin tidak terdengar jelas.

Hal itu juga terjadi dalam beberapa kali pertemuan resmi lainnya, seperti acara peletakan batu pertama pembangunan Rusunawa Universitas Maritim Raja Ali Haji Tanjungpinang.

Namun kondisi tersebut tidak dipersoalkan anggota DPRD Kepri. Rapat paripurna kali ini berjalan mulus, tidak seperti  rapat sebelumnya yang banyak diwarnai interupsi karena tidak dihadiri gubernur.

Dalam rapat paripurna hari ini hanya Fraksi Demokrasi Indonesia Perjuangan yang menyampaikan interupsi.

Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak mengatakan hasil revisi draf Ranperda RPJMD sudah memuat catatan fraksi-fraksi.

“Pemerintah sudah memasukkan revisi kepada kami pimpinan untuk segera diberikan kepada fraksi-fraksi,” kata Jumaga menjawab interupsi anggota Fraksi Demokrasi Indonesia Perjuangan Ruslan Kasbulatov.

Dia mengemukakan DPRD akan segera menindaklanjuti dengan membentuk panitia khusus. Dengan begitu, diharapkan syarat enam bulan RPJMD harus disahkan dapat terpenuhi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *