AFC Bournemouth Beri Liverpor Pelajaran Dengan Skor 4-3

Metrobatam.com – Liverpol yang merupakan kandidat juara musim ini harus menerima kekalahan yang menyakitkan oleh tuan rumah AFC Bournemouth dengan skor 4-3. Kemenangan anak asuh Edward Howe termasuk luar biasa, dikarnakan kegigihan mereka bisa mengejar ketertingalan dalam waktu 14 menit dari waktu normal.

Kekalahan Liverpool yang terjadi Stadion Dean Court, Minggu (4/12) malam, merupakan kekalahan yang ke 2 dipekan ke-14 Liga Primer Inggris. Kekalahan tersebut membuat Liverpol berada di posisi 3 dibawah pimpianan klasemen Chelsea selisih 4 poin dan Arsenal 1 poin.

Liverpol pada pertandingan ini yang tanpa diperkuat Philippe Coutinho tetap mampu bermain menyerang dengan skema tiga pemain depan.Tampa kreator lapangan tengah Brazil ini Liverpol terbukti susah membuka pertahan AFC Bournemouth yang memakai formasi 4-2-3-1.

Gol pertama buat Liverpol terjadi menit ke-20 oleh sadio mane yang pada waktu itu mendapatkan umpan terobasan dari Emre Can. Semangat Liverpol yang bertambah akibat gol tersebut, membuahkan hasil pada menit ke-25, kesalahan antisipasi Boruc yang memilih meninggalkan posnya dimaamfaat pemain muda asal Belgia Divock Origi, gol tersebut yang mengakhiri babak pertama dengan skor 0-2 buat Liverpol.

Bacaan Lainnya

Memasuki babak kedua, tim tuan rumah arahan Eddie Howe mencoba mengganti strategi. Memasukan mantan pemain Liverpol Jordon Ibe yang baru pulih dari cedera mengantikan King. eks Liverpol ini membuat AFC Bournemouth bersemangat, pada menit ke-56 terjadi kemelut didepan gawang Loris Karius yang berakhir dijatuhkanya pemain pengganti Ryan Fraser oleh James Milner, membuat wasit Robert Madley menunjuk titik putih, Callum Wilson sebagai Algojo penalti berhasil taklukan Karius yang ubah skor 1-2.

Meski begitu, Liverpool yang terus menekan pertahan AFC Bournemouth berhasil mencetak gol ketiganya yang dicetak oleh Emre Can menit ke-64. Sifat pantang menyerah yang diperlihatkan AFC Bournemouth patut dianjungkan cempol, Ryan Fraser gelandang muda Scotlandia kembali menjadi momok bagi pertahan Liverpol. Hal dibuktikan sebagai pencetak gol menit ke-76 dan menit ke-78 yang dicetak Steve Cook dua menit berselang.

Semangat yang dilihatkan Bournemouth akhir terbayar dengan kemenangan di masa injury time tepatnya menit 90+3, Nathan Ake bek pinjaman chelsea ini melakukan berhasil ceploskan gol ke-4 akibat tidak maksimal Karius antisipasi tendangan keras Steve Cook di masa injury time.Menyusul kemenangan ini, Bournemouth naik ke urutan sepuluh dengan koleksi 18 poin, sedangkan kekalahan membuat Liverpool gagal menggapai posisi runner-up yang kemarin diklaim Arsenal.

Susunan Pemain:

AFC Bournemouth: Boruc; Francis, Cook, Ake, Smith; Arter, Gosling (Afobe 79’); King (Ibe 46’), Wilshere, Stanislas (Fraser 55’); Wilson.

Liverpool: Karius; Clyne, Leiva, Lovren, Milner; Wijnaldum, Henderson, Can; Mane (Lallana 69’), Origi, Firmino.

(MB)

Pos terkait