Wah… Pilot Lion Air Merokok di Dalam Pesawat Saat Terbang

Metrobatam, Denpasar – Pilot, co-pilot dan pramugara maskapai penerbangan Lion Air kedapatan tengah merokok di dalam kokpit saat pesawat sedang terbang. Informasi tersebut didapat dari kesaksian seorang penumpang perempuan berinisial AR.

Menanggapi keluhan penumpang itu, Humas Lion Air, Andy Saladin mengatakan kejadian pilot dan co-pilot merokok di kokpit pesawat saat ini tengah didalami. Tak hanya internal, pihak Kementrian Perhubungan pun turut mendalami kasus tersebut.

“Saat ini sedang dalam pendalaman baik di internal kami, maupun dari Kementerian Perhubungan,” ujar Andy melalui pesan singkatnya di Denpasar, Jumat (3/2).

Menurut Andy, pihaknya saat ini juga menunggu hasil penyelidikan dari pihak Kementrian Perhubungan. “Kami sedang menunggu hasil penyeledikan dari Kementerian Perhubungan,” tegasnya.

Bacaan Lainnya

Untuk diketahui, peristiwa ini berawal ketika, salah satu penumpang perempuan berinisial AR diajak oleh seorang pramugara diketahui bernama Adi. Saat di dalam kokpit tersebut AR diajak untuk merokok.

AR mengatakan saat masuk ke dalam kokpit tersebut sudah ada dalam 3 puntung rokok. AR sempat bertanya kepada pramugra apakah tidak masalah merokok di dalam kokpit. Pramugara tersebut pun menjawab santai saja.

Peristiwa tersebut terjadi pada 9 Januari 2017 saat penerbangan dari Makassar, Sulawesi Selatan menuju Denpasar, Bali.

(mb/okezone)

Pos terkait