Wako Lis Darmansyah Kunjungi Elvi Hanim yang Berjuang Lawan Kanker Payudara

Metrobatam.com, Tanjungpinang – Sudah dua tahun belakangan ini, Elvi Hanim harus berjuang hadapi ganasnya kanker payudara yang menggerogoti tubuhnya.

Sang suami Rahmat Kurniawan mengatakan bahwa dua tahun lalu harapan untuk menghilangkan kanker payudara itu sempat muncul.

Karena ketika itu Rahmat mengatakan dirinya sempat membawa istrinya untuk di operasi di Malaysia.

“Dua tahun lalu sudah di oprerasi di malaysia tapi setelah 6 bulan operasi kanker tersebut tumbuh lagi,” ucap Rahmat di kediamanya, senin (17/4) di kediamannya.

Bacaan Lainnya

Tidak berhenti sampai di situ perjuangan rahmat untuk melihat istri sembuh dia pun sempat membawa sang istri untuk berobat ke pengobatan tradisional.

“Udah sempat kita bawak juga ke pengobatan tradisional juga,” sebutnya.

Melihat hal ini, Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah ditengah kesibukannya langsung mengujungi Elvi Hanim untuk memberi dukungan moril.

“Sore ini kita langsung bawa ke rumah sakit provinsi untuk dilakukan pengobatan,” ucap Lis.

Atas hal ini Lis juga meminta untuk wanita yang sudah menikah di Kota Tanjungpinang agar memeriksa gejala kangker payudara.

“Periksa dini agar penyakit ini bisa dicegah,” harapnya.

Ditempat yang sama Kepala Dinas Kesehatan Rustam menyebutkan bahwa Elvi sudah memiliki kartu KIS untuk berobat.

“Tinggal kita sondingkan saja ke rumah sakit Provinsi yang mempunyai ahli bedah,” sebut Rustam.

Ketua FKPPI PC 3102 Kota Tanjungpinang Irwan Panggabean ST. MH, yang diwakili oleh Wakil Ketua satu (1), Rio Rizanaldi yang berkunjung untuk melihat Elvi yang juga anggota FKPPI berharap pemerintah Provinsi Kepri juga ikut dalam menangangani penyakit anggotanya itu.

“Saya berharap pemerintah provinsi dapat membantu kesembuhan elvi,” ucapnya.

Budi Arifin

Pos terkait