Diduga Pakai Sabu, Politikus Golkar Indra Piliang Ditangkap Polda Metro

Metrobatam, Jakarta – Politikus Partai Golkar Indra Piliang ditangkap polisi diduga karena mengonsumsi narkotika, Rabu (13/9) malam di Room Opal Diamond Karaoke, Tamansari, Jakarta Barat.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono membenarkan hal tersebut. “Ya, ada,” ujarnya saat dihubungi CNNIndonesia.com, Kamis (14/9).

Argo mengatakan, penangkapan dilakukan terhadap tiga orang dengan inisial IJP, RF dan MIJ. Namun dia mengatakan, belum dapat menjelaskan lebih lanjut soal identitas ketiga orang tersebut.

Pada penangkapan tersebut, Argo mengatakan, telah dilakukan tes urine untuk memastikan penggunaan narkotika. “Inisial IJP, RF dan MIJ, tes urine awal positif, diduga jenis sabu,” ucapnya.

Bacaan Lainnya

Ketika ditanya apakah ketiga orang tersebut sudah menjadi target operasi sejak awal, Argo mengklaim, penangkapan itu dilakukan berdasarkan informasi yang diterima dari masyarakat. “Tidak ada target, kebetulan ada info dari masyarakat saja,” tuturnya.

Barang bukti yang diamankan berupa satu set bong dan cangkong bekas pakai, satu plastik bekas pakai dan satu korek gas. Saat ini, ketiga orang tersebut telah diamankan di Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya.

Sementara itu Golkar mengancam memberikan sanksi tegas bagi Indra. “Kami akan beri sanksi tegas, narkoba ini salah satu yang harus dihindari kader Golkar. Jika terbukti, akan diberikan sanksi,” ujar Wasekjen Golkar Ace Hasan saat dikonfirmasi, Kamis (14/9).

Namun, Ace belum dapat kabar resmi soal penangkapan Indra. Indra sendiri, kata Ace, merupakan Anggota Dewan Pakar Golkar. “Beliau bukan pengurus, tentu kita sangat prihatin apa yang terjadi Mas Indra Piliang dan kami akan coba memastikan ke Indra Piliang apa betul yang bersangkutan melakukan itu,” ucap Ace.

Penangkapan Indra J Piliang bikin kaget tim Anies-Sandi. Indra Piliang pada Pilgub DKI lalu dikenal aktif memberi dukungan kepada pasangan Anies-Sandi. “Saya tidak tau, saya belum mendengar (penangkapannya), saya terkejut, karena orangnya baik ya, cukup smart,” ujar sekretaris tim pemenangan Anies-Sandi, M Syarif kepada detikcom, Kamis (14/9).

Syarif menegaskan jika dirinya belum mendengar kabar pasti terkait penangkapan Indra Piliang. “Saya tidak tahu, dia di tim Anies bukan siapa-siapa. Dia kan masih Golkar, di tim Anies dia nggak pernah ikut menyusun program,” kataya. (mb/detik)

Pos terkait