MK Klarifikasi Video Hotman Paris Terkait Penangkapan Hakim Konstitusi

Metrobatam, Jakarta – Mahkamah Konstitusi (MK) mengklarifikasi video yang diunggah pengacara kondang Hotman Paris Hutapea di akun Instagram-nya. MK keberatan dengan video yang diunggah di akun @hotmanparisofficial.

“Dalam unggahan tersebut, dimuat berita yang ditayangkan stasiun televisi Berita Satu pada 2017 yang menuai banyak komentar pada akun tersebut. Akibatnya, timbul pandangan negatif terhadap lembaga MK yang berdampak pada krisis kepercayaan masyarakat terhadap dunia hukum,” demikian pernyataan MK seperti diunggah di akun Instagram-nya, @mahkamahkonstitusi, seperti dilihat, Kamis (5/9/2019).

MK menyatakan video yang diunggah tersebut tidak aktual. MK menyatakan pimpinan saat peristiwa tersebut sudah menyampaikan permohonan maaf.

“Untuk itu, MK perlu menyampaikan klarifikasi dengan menyatakan bahwa video yang diunggah tersebut tidak akurat karena terjadi pada 26 Januari 2017. Saat peristiwa terjadi, Ketua MK dijabat oleh Arief Hidayat yang dalam pernyataannya menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat atas permasalahan yang menimpa lembaga,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

“Sementara itu pada 2019 ini, Ketua MK dijabat oleh Anwar Usman,” tambahnya.

Saat detikcom mengecek ke akun Instagram Hotman Paris, posting-an video yang dimaksud sudah tidak ada. MK berharap masyarakat untuk lebih bijak menyikapi info di media sosial

“MK berharap agar masyarakat semakin cerdas dalam menyikapi pemberitaan di media sosial sehingga tidak mudah percaya pada pemberitaan hoaks,” tutupnya. (mb/detik)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *