Usai Observasi di Natuna, WNI dari Wuhan Pulang ke Jakarta Sabtu

Metrobatam, Natuna – Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto mengatakan para WNI dari Wuhan yang kini tengah menjalani observasi di Natuna akan selesai diobservasi pada Sabtu mendatang. Para WNI tersebut akan dipulangkan dari Lanud Raden Sadjad, Natuna.

“(Sabtu, 15 Februari 2020) mulih (pulang), dong,” kata Terawan di Desa Penagi, Natuna, Kepulauan Riau, Kamis (13/2/2020).

Namun Terawan tidak menjelaskan lebih lanjut soal teknis pemulangan WNI ke Jakarta. Terawan mengatakan 238 WNI tersebut akan dipulangkan lebih dulu ke Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta.

“Kalau teknis nanti kan dibicarakan oleh tim teknis. (Terbang ke) Halim,” ucap Terawan.

Bacaan Lainnya

Seperti diketahui, 238 WNI yang dipulangkan dari Wuhan, China, karena virus Corona saat ini masih menjalani observasi di Lanud Raden Sadjad, Natuna. Observasi tersebut akan selesai pada Sabtu (15/2) mendatang.

“Jadi Sabtu ini kalau tanggal 15 itu berarti selesai ya. Tapi kita masih rapat koordinasi kan untuk bagaimana teknis pemulangannya dan sebagainya itu kan perlu dikoordinasi pakai pesawat apa, ke mana mereka punya alamat sendiri-sendiri,” kata Terawan di Grand Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (11/2). (mb/detik)

Pos terkait