Untuk Penanganan Covid-19, Komisi IV DPRD Kota Batam Dorong RSUD Embung Fatimah Dilengkapi Sarana Pendukung

Metrobatam.com, Batam – Komisi IV DPRD Kota Batam mendorong agar Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah (EF) Kota Batam segera dilengkapi fasilitas pendukung, agar dalam menagani covid-19 di Batam bisa berjalan sesuai yang diharapkan.

Pasalnya, RSUD Embung Fatimah itu adalah salah satu rumah sakit yang dipercaya untuk menangani pasien covid-19 saat ini.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Komisi IV DPRD Batam, Ides Madri yang didampingi oleh Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Batam, Tumbur M Sihaloho dan anggota komisi IV, Nina Mellanie setelah melaksanakan rapat koordinasi strategi dan kebutuhan penganggaran penaganan Covid-19 DPRD Kota Batam dengan Pemko Batam, Kamis (2/4/2020) di ruang rapat utama DPRD Kota Batam.

“Tadi dalam rapat koordinasi bersama dengan Pemko Batam yang dihadiri oleh Kepala Dinkes dan Direktur RSUD Embung Fatimah mengatakan saat ini mereka masih kekurangan alat pendukung, diantaranya yaitu Alat Pelindung Diri (APD) dan alat penyambung ventilator. semua alat sarana pendukung itu harus segera dilengkapi secepatnya,” ucap Ides.

Bacaan Lainnya

Sementara itu, Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Batam, Tumbur M Sihaloho mengatakan Gedung Kirana yang dipakai untuk ruang isolasi merawat pasien di RSUD Embung Fatimah itu sebenarnya adalah ruangan khusus untuk penyakit paru-paru, namun karena adanya musibah Covid-19 ini dijadikan untuk tempat perawatan pasien Covid-19.

Tapi seharusnya dalam hal ini Walikota Batam harus sedikit memberikan kewenangan kepada Direktur RSUD itu untuk menyiapkan sarana dan prasarananya, karena terkait ruangan itu yang paham adalah para tenaga medis dan dinas terkait, sebab ruangan itu saat ini fasilitasnya belum lengkap dan panas.

“Begitu juga dengan APD, kita juga ingin tau sebenarnya di RSUD itu yang benar-benar APD ada atau tidak, sebab sesuai dengan keterangan dari Kepada Dinas Kesehatan tadi APD ada yang sesui dengan standar internasional, tapi sepatunya tidak ada, itu adalah hal-hal yang sangat menggelitik,” ucapnya.

(sumber : haluankepri.com)

Pos terkait