Update 3/7/2020 di Batam, Tambah 4 Kasus Baru Positif Covid-19 dan 3 Orang Dinyatakan Sembuh

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi

Metrobatam.com, Batam – Pada hari ini Jum’at, 03 Juli 2020, disampaikan rilis kasus terkonfirmasi positif COVID-19 Kota Batam.

Data ini merupakan hasil pemeriksaan swab oleh Tim analis BTKLPP Batam berdasarkan hasil temuan kasus baru warga Kota Batam yang memeriksakan diri secara mandiri serta hasil contact tracing terhadap kasus sebelumnya di Kota Batam.

Terkonfirmasi positif Covid-19 pada kasus ini adalah 4 (empat) orang warga Kota Batam yang terdiri dari 2 (dua) orang perempuan dan 2 (dua) orang laki-laki.

Berikut ini riwayat perjalanan penyakit dari pasien terkonfirmasi tersebut sebagai berikut:

Bacaan Lainnya

1. Seorang laki-laki berinisial “Tn.BS” usia 40 tahun, Wiraswasta, beralamat di Kawasan Perumahan Kampung Agas Sungai harapan Kelurahan Sungai Harapan, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, merupakan kasus baru Covid-19 Nomor. 235 Kota Batam.

Yang bersangkutan datang memeriksakan diri ke RS Bhayangkara Batam pada tanggal 22 Juni 2020 untuk melakukan pemeriksaan swab tenggorokan secara mandiri guna keperluan memenuhi persyaratan bekerja di Malaysia dengan hasil yang diketahui dan diperoleh dari Laboratorium Klinik Prodia melalui RS Bahayangkara Batam pada hari ini terkonfirmasi “Positif”.

Sejauh ini kondisi yang bersangkutan dalam keadaan stabil dan tidak merasakan adanya gangguan kesehatan yang berarti, serta saat ini telah ditempatkan di ruang perawatan isolasi/karantina di rumah sakit rujukan RSKI Covid-19 Galang Kota Batam.

2. Seorang perempuan berinisial “Ny.F” usia 80 tahun, Ibu Rumah Tangga (IRT), beralamat di kawasan perumahan Kampung Jawa, Kelurahan Sekanak Raya, Kecamatan Belakang Padang, Kota Batam, merupakan kasus baru Covid-19 Nomor. 236 Kota Batam.

Yang bersangkutan merupakan nenek dari terkonfirmasi Positif nomor.190 yang merupakan ASN Satker Kementerian Kesehatan di Batam, dimana pada saat perayaan lebaran mereka sekeluarga berkumpul di rumah orang tuanya di Belakang Padang.

Sehubungan tindaklanjut contact tracing yang dilakukan oleh tim surveillance terhadap kasus cucunya tersebut maka terhadap yang bersangkutan pada tanggal 18 Juni 2020 dilakukan pemeriksaan Swab Tenggorokan yang hasilnya diketahui pada tanggal 21 Juni 2020 dengan terkonfirmasi “Negatif”.

Namun mengingat yang bersangkutan merupakan closes contact maka pada tanggal 30 Juni 2020 kembali dilakukan pemeriksaan Swab Tenggorokan kedua yang hasilnya diketahui pada hari ini dengan terkonfirmasi “Positif”.

Sejauh ini kondisi yang bersangkutan dalam keadaan stabil dan tidak merasakan adanya gangguan kesehatan yang berarti, namun demikian mengingat usianya yang sudah tua dan memiliki riwayat gangguan pada panggulnya selanjutnya akan ditempatkan di ruang perawatan isolasi/karantina di rumah sakit rujukan RSBP Batam Kota Batam.

3. Seorang laki-laki berinisial “Tn.JF” usia 20 tahun, Belum Bekerja, beralamat di kawasan perumahan Kavling Senjulung, Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, merupakan kasus baru Covid-19 Nomor. 237 Kota Batam.

Yang bersangkutan merupakan adik kandung dari Terkonfirmasi Kasus Nomor. 215 dan 229 dan anak kandung dari Terkonfirmasi Kasus Nomor. 234, yang berkaitan dengan erat dengan Terkonfirmasi Positif nomor. 204 yang merupakan kasus pertama yang ditemukan dari “Cluster PT. FCS Kabil”.

Sehubungan tindak lanjut contact tracing yang terus dilakukan oleh tim surveillance terhadap cluster ini maka terhadap yang bersangkutan pada tanggal 27 Juni 2020 dilakukan pemeriksaan RDT dengan hasil “IgG Reaktif samar”.

Sesuai hasil pemeriksaan RDT tersebut maka yang bersangkutan dievakuasi ke RSKI Covid-19 Galang guna menjalankan isolasi/karantina.

Selanjutnya pada tanggal 30 Juni 2020 bertempat di RSKI Covid-19 Galang dilakukan pemeriksaan Swab Tenggorokan yang hasilnya diketahui pada hari ini dengan terkonfirmasi “Positif”.

Sejauh ini kondisi yang bersangkutan dalam keadaan stabil dan tidak merasakan adanya gangguan kesehatan yang berarti, serta saat ini sudah dalam masa perawatan isolasi/karantina guna penanganan kesehatan di rumah sakit rujukan RSKI Covid-19 Galang Kota Batam.

 4. Seorang perempuan berinisial “NY. AHH” usia 25 tahun, Belum Bekarja, beralamat di kawasan perumahan Kampung Bumi Permai, Kelurahan Kibing, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam, merupakan kasus baru Covid-19 Nomor. 238 Kota Batam.

Yang bersangkutan pada tanggal 29 Juni 2020 datang memeriksakan diri ke Klinik Medilab Batam untuk melakukan pemeriksaan RDT secara mandiri guna keperluan memenuhi persyaratan panggilan pekerjaan dengan hasil “Reaktif”, mengingat hasil “reaktif” pada pemeriksaan RDT tersebut maka dilakukan edukasi oleh pihak Klinik Medilab Batam dan untuk penanganan selanjutnya dilakukan oleh Puskesmas Batu Aji sesuai dengan wilayah tempat tinggalnya.

Selanjutnya pada keesokan harinya tanggal 30 Juni 2020 yang bersangkutan dievakuasi ke RSKI Covid-19 Galang untuk dilakukan observasi dan isolasi, yang kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan swab tenggorokan yang hasilnya diketahui pada hari ini terkonfirmasi “Positif”.

Sejauh ini kondisi yang bersangkutan dalam keadaan stabil dan tidak merasakan adanya gangguan kesehatan yang berarti, serta saat ini telah ditempatkan di ruang perawatan isolasi/karantina di rumah sakit rujukan RSKI Covid-19 Galang Kota Batam.

Sesuai dengan hasil penyelidikan epidemiologi yang terus dilakukan hingga saat ini terhadap seluruh cluster Terkonfirmasi Positif Covid-19 di Kota Batam, diperoleh kesimpulan sementara bahwa masih mungkin terjadi pertumbuhan kasus Covid-19 yang berkaitan dengan berbagai cluster yang ada ataupun kasus baru yang terjadi baik dari transmisi lokal maupun impor.

Hal ini mengingat masih banyak ditemui masyarakat yang belum sepenuhnya mematuhi protokol dan himbauan dari Pemerintah guna menekan laju pertumbuhan kasus penyakit Covid-19.

Selanjutnya diingatkan dan dihimbau kembali kepada seluruh masyarakat Kota Batam guna kemaslahatan bersama agar tetap mengikuti anjuran Pemerintah untuk menjaga jarak, senantiasa mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, tetap dirumah saja, mengenakan masker jika terpaksa harus keluar rumah serta selalu menjaga kesehatan dengan makan makanan seimbang dan berolahraga secara teratur serta istirahat yang cukup.

Tiga Orang Pasien Positif Covid-19 di Batam Dinyatakan Sembuh, Total Sembuh Jadi 192

Perkembangan kasus Covid-19 di Kota Batam menuju trend positif seiring bertambahnya pasien terkonfirmasi positif sembuh yang merupakan warga Kota Batam terkonfirmasi positif Nomor. 58, 65 dan 209 yang saat ini dalam perawatan pada Rumah Sakit di Kota Batam.

Berikut disampaikan daftar nama yang bersangkutan beserta kronologis hasil pemeriksaan swab yang diterima dari BTKLPP Batam, sebagai berikut :

Dengan demikian berdasarkan catatan penanganan perawatan dan hasil laboratorium swab yang disampaikan oleh Laboratorium BTKLPP Batam tersebut, maka oleh Tim Medis yang menanganinya dinyatakan sembuh dari Covid-19 dan diperbolehkan pulang dari rumah sakit.

Saat ini kondisi yang bersangkutan semua dalam keadaan sehat dan stabil serta dalam persiapan untuk kembali ketempat tinggalnya guna melaksanakan self isolatian/karantina mandiri di rumahnya selama 14 hari.

DemikianPress release ini disampaikan untuk dapat dimaklumi.

Ketua Tmi Gugus Tugas Covid-19 Batam, H. Muhammad Rudi.

(Metrobatam.com)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *