Ratusan Warga Kampung Tua Batu Merah Gelar Aksi Unjuk Rasa di DPRD Batam

Batam – Ratusan Masyarakat dari Kampung Tua Batu Merah, Kecamatan Batuampar melakukan aksi unjuk rasa hari ini di gedung DPRD kota Batam, mereka menuntun permasalahan tanah yang telah berlarut-larut. Rabu (12/8/2020).

Abdullah Yusuf, Ketua Aliansi Kampung Tua Batu Merah, menyampaikan kepada Dewan Komisi I DPRD kota Batam tentang permasalahan tanah yang telah berlarut-larut yang tak ditemukan titik terangnya dan kekecewaan karena tidak ada tanggapan dari dewan padahal sudah mengajukan surat pengaduan

“Saat ini masih ada seorang Tuan Tanah dan pihak lainnya yang datang memungut tagihan kepada masyarakat dengan alasan pelepasan hak”. pungkasnya.

Massa yang melakukan aksi unjuk rasa disambut oleh dewan komisi I DPRD kota Batam Budi Mardiyanto, T. Erikson Pasaribu, Jimmy S. M Nababan, Tan a Tie, Safary Ramadhan, Utusan Sarumaha, Muhammad Fadli dan Siti Nurlailah.

Bacaan Lainnya

Ketua komisi I Budi Mardiyanto menyampaikan,  kami akan segera RDP kan terkait permasalahan dan perlu Ibuk dan Bapak ketahui bagi tidak pernah mengenyampingkan surat yang mana bapak ibu telah ajukan ke anggota dewan khususnya komisi I, ini akan menjadi efaluasi kami kalau memang surat ini sudah di ajukan”.

Para unjuk rasa akan melanjutkan aksinya ke kantor Wali kota Batam. (yandra)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *