Jefridin Pastikan Jembatan Penghubung Pulau Air Raja dan Subang Mas Prioritas Pemko Batam

Metrobatam.com, Batam – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin pembangunan jembatan penghubung antara Pulau Air Raja dan Subang Mas jadi prioritas Pemko Batam.

Dengan adanya jembatan tersebut diharapkan bisa memudahkan masyarakat setempat. Pasalnya selama ini satu-satunya akses hanya melalui tranportasi laut.

“Jembatan ini sudah masuk dalam Musrenbang Kota Batam. Prioritas utama kita,” kata Jefridin usai meninjau pembangunan jembatan di Pulau Air Raja, Sabtu (24/10/2020).

Jefridin mengaskan pembangunan jembatan tersebut memang sangat dibutuhkan masyarakat setempat. Terutama bagi anak-anak sekolah, karena selama ini harus menyebrang lautan.

Bacaan Lainnya

Panjang jembatan diperkirakan mencapai 160 meter, karena itu dibutuhkan kajian yang mendalam. Pihaknya mengaku sudah memerintahkan OPD terkait untuk segera menyelesaikan perencanaanya.

“Sehingga bisa segera terealisasi jembatan yang permanen. Kalau sekarang ini masih sementara jembatan kayu,” katanya.

Jefridin juga menjelaskan desain jembatan nantinya dibuat dengan ciri khas corak Melayu. Sehingga diharapkan bisa menjadi salah satu ikon pariwisata ke depan nya.

“Tadi saya sudah bertemu langsung dengan masyarakat, wajah-wajah yang penuh harapan. Karena itu kita komitmen untuk mewujudkan itu,” katanya.

(mcb)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *