Andri Warman Buka Khatam Al Qur’an ke V TPA Al Mukhlisin Pulai Kamang Magek Agam

METROBATAM.COM. Agam – Perayaan khatam Al Qur’an merupakan momen yang sangat dinantikan para santri TPQ /TPA Al Mukhlisin Jorong Pulai Kamang Magek, Agam. Euforia khatam Al Qur’an yang sering dirangkai dengan pawai ta’ruf keliling kampung dengan mengenakkan pakaian tradisional. sudah menjadi sebuah tradisi yang tetap dipertahankan hingga kini.

Jorong Pulai Kamang Magek, Ilham Putra Eriyus, mengungkapkan dalam acara resepsi yang dilaksanakan di halaman Mushala Al Mukhlisin, melaporkan bahwa khatam tahun ini diikuti oleh 31 santri,yang terdiri 14 putra dan 17 putri, yang sebelumnya sudah mengikuti seleksi

“Sebanyak 31 santri TPQ Mushala Al Mukhlisin ikut dalam perayaan khatam Al Qur’an ini, Insyaallah, setiap santri akan mendapatkan hadiah yang bersumber dari donatur dan perantau ungkap Jorong Pulai Kamang Magek,” ujarnya.

Dikatakannya, dalam perayaan khatam Al Qur’an terdapat nilai religius yang dibuktikan dengan semangat santri mempelajari al Quran dengan dukungan penuh Walisantri. Untuk memaksimalkan nilai ini diharapkan santri melanjutkan ke tingkat yang lebih baik untuk implementasi syariat islam mulai sejak dini.

Bacaan Lainnya

“Kebersamaan masyarakat mensukseskan perayaan khatam telah dimulai dari perencanaan hingga pelaksanaan hari ini. Hal tersebut mengandung nilai semangat sosial yang tinggi bahkan ditambah lagi dengan penampilan pakaian adat dan seni budaya Minang,” terangnya.

Bupati Agam, Andri Warman dalam sambutannya mengatakan, untuk menciptakan generasi islami yang berakhlakul karimah, Pemkab Agam sangat pro aktif dengan kegiatan khatam Alquran ini.

“Diharapkan masyarakat juga ikut aktif mendukung program pemerintah, dalam rangka menciptakan Kabupaten Agam sebagai Kabupaten religi, kabupaten penghasil Kafilah dan para Ulama,” harap Andri Warman

Pelaksanaan khatam dilanjutkan makan bersama mengunakan cawan besar dengan sajian tradisional, Para tamu dan undangan didampingi langsung tokoh masyarakat dan panitia khatam Al qur’an. (Basa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *