Monument Avro Anson Bergema, Pergelaran Seni Budaya Tambua Tansa se-Kabupaten Agam Mulai Ditabuh

METROBATAM.COM, AGAM – Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Agam mengadakan Pagelaran Seni Budaya yang diadakan di lapangan monumen Avro Anson Gadut, Dalam acara tersebut dibuka langsung oleh Bupati Agam, H. Andri Warman, turut dihadiri kepala dinas pendidikan dan kebudayaan Drs. Hisra MM, beserta Forkopimca Kecamatan Tilatang Kamang, Agam, Sumatera Barat, Sabtu (3/9/2022).

Kadis Pendidikan dan kebudayaan, Drs.Hizra MM, mengatakan, Pagelaran Seni Budaya ini menjadi cerminan betapa hebatnya Kabupaten Agam yang memiliki keberagaman budaya, dengan jumlah peserta tambua 403 orang dari 37 group yang ada di kabupaten Agam Bukittinggi.

Drs. Hizra MM menambahkan, pagelaran budaya tambua dan tanza ini mengedepankan harmonisasi dalam kehidupan keberagaman agama, etnis dan budaya, dalam adat basandi sarak sarak basandi kitabullah, pungkasnya.

Lebih lanjut Wali Nagari Gadut Drs. Masferiedi mengatakan, sangat bangga, secara sosial kultural kabupaten Agam memiliki masyarakat yang heterogen. Terbukti dengan adanya paguyuban tambua dan tanza ini, bisa meningkatkan seni budaya pada generasi muda, katanya, tujuan dari pagelaran ini selaras dengan tema yang diusung yaitu dalam rangka melestarikan adat budaya minangkabau serta menguatkan dan menyatukan kembali tali persaudaraan antar sesama group tabua tanza yang ada.

Bacaan Lainnya

Masferiedi mengucapkan terimakasih dan apresiasi tinggi kepada seluruh panitia yang telah berusaha untuk mensukseskan kegiatan Pagelaran Seni Budaya tambua tanza ini yang di gelar di monument Avro Anson ini.

Drs. Hizra MM, menambahkan dalam momentum ini selain sebagai alat untuk mengekspresikan kecintaan terhadap budaya leluhur dapat juga menjadi pemicu bagi generasi muda lain untuk berani menampilkan keindahan budayanya serta menjadi tali perekat persaudaraan di kalangan masyarakat khususnya Kabupaten Agam, ujarnya. (basa)

Pos terkait