METROBATAM.COM, NATUNA – Pengurus KNPI Kecamatan Midai, dalam hal ini Idel Putra Jaya sebagai Ketua, serta Eko Saputra Sekretaris menemui Direktur PDAM Kabupaten Natuna Zaharuddin S.pd guna membahas rencana untuk merealisasikan pembangunan UPT PDAM di wilayah Kecamatan Midai. Pertemuan ini berlangsung di kantor PDAM di ruang kerja Zaharuddin, Senin 26 Juni 2023.
Sebagai mana diketahui masyarakat Kecamatan Midai masih kesulitan mendapatkan air bersih. Sebagian warga ada yang membeli untuk mendapatkan pasokan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.
“Dengan alasan ini pengurus KNPI Kecamatan Midai berinisiatif mengusulkan kepada Direktur Utama PDAM Kab.Natuna untuk dapat merencanakan dan membangun UPT PDAM di Kecamatan Midai,” ucap Eko Saputra Sekretaris KNPI Kecamatan Midai yang juga merupakan inisiator dalam kegiatan ini.
Lanjut Eko menyampaikan selama ini di Kecamatan Midai susah untuk mendapatkan air bersih atau air minum.
“Kebanyakan warga masih membeli per Ret untuk mendapatkan air bersih. Lumayan 1 ret air yang di angkut pakai tosa 35-40 ribu. Maka dari itu untuk membantu serta meringankan beban masyarakat dalam memperoleh air bersih perlu adanya pembangunan PDAM di wilayah Kecamatan Midai” tambah Eko.
Hal senada juga di sampaikan oleh ketua KNPI Kecamatan Midai Idel Putra Jaya, beliau sangat mengharapkan melalui program jangka panjang pemerintah Kecamatan dan Daerah Kab.Natuna dapat memasukkan perencanaan ini sebagai salah satu program yang diprioritaskan kedepannya.
“Ya harapan kita kepada seluruh stakeholder dan elemen masyarakat dapat mendukung penuh dalam merealisasikan perencanaan tersebut” ucapnya.
Melalui pertemuan ini Direktur PDAM Zaharuddin mengatakan, untuk dapat merealisasikan perencanaan tersebut harus ada kajian atau surve terlebih dahulu dan perlu adanya eksplorasi sumber mata air yang nanti akan dipergunakan untuk pembangunan embung.
“Kita sangat mengapresiasi inisiatif dari pengurus KNPI Kec.Midai dan mendorong agar dapat bekerjasama dengan pemerintah kecamatan maupun pemerintah daerah agar kedepannya bisa terealisasikan pembangunan PDAM di Kec.Midai” jelasnya. (Rdp)














