METROBATAM.COM, PAYAKUMBUH – Sebuah rumah yang terletak di jorong Balik Simpang Sugiran, Kecamatan Akabiluru, kabupaten Lima Puluh Kota, dilalap sijago merah pada hari Selasa 18 juni 2024 sekira jam 07:00 WIB.
Saksi mata yang juga anak korban kebakaran, yang enggan disebutkan namanya mengatakan kemedia ini saat kejadian keluarganya memasak rendang di dapur sisa bara api itukah yang menjalar.
“Karna mau menyambut lebaran idul adha keluarga masak rendang di dapur, api yang membakar rumah berkemungkinan dari sisa bara yang tidak dimatikan bang,” katanya ke media ini
Dari hasil pantauan media ini pemadam kebakaran kota Payakumbuh berhasil menjinakan api satu jam, kemudian, atas peristiwa ini pemilik rumah mengalami kerugian jutaan rupiah dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran rumah ini.
(Jefri)














