METROBATAM.COM, KARIMUN – Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Ing Iskandarsyah dan Rocky Marciano Bawole Gelar Senam Sehat Bersama Warga Teluk Uma, Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri, Minggu 22 Desember 2024.
Ketua Perkumpulan Perhimpunan Pemuda Teluk Uma Yusrizal/Boim mengadakan senam sehat bersama Bupati dan Wakil Bupati terpilih menggelar senam sehat bersama warga Teluk Uma.
Sebagai ketua Perkumpulan Perhimpunan Pemuda Teluk Uma mengucapkan kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih sudah hadir bersama-sama warga Teluk Uma dalam acara senam sehat semoga bermanfaat bagi kita semua.
Sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih Rocky Marciano Bawole mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Teluk Uma sudah hadir dalam acara senam sehat semoga bermanfaat hendaknya.
Senam sehat ini tanpa dihadiri Bupati terpilih Ing Iskandarsyah, Rocky Marciano Bawole menyampaikan ucapan maaf bapak Bupati Ing Iskandarsyah beliau tidak ada ditempat.
Rocky Marciano Bawole menyampaikan kepada seluruh yang hadir, bahwa Jembatan Kuning akan kita jadikan salah satu tempat Wisata, dengan suasana yang indah dipandang mata membuat kita terpana, kalau kita lihat di Barelang jembatan sama laut aja, kalau disini pemandangan sangat indah, berhadapan dengan Gunung, lautan yang membentang luas nan indah, serta jembatan yang menghubungi dua sisi tambah indah dipandang mata ujar Rocky.
Rocky Marciano Bawole menuturkan bahwa di Jembatan Kuning belum ada sarana lampu penerangan, apabila sudah ada lampu penerangan maka masyarakat Karimun datang kesini di malam hari tidak takut.
Bupati dan Wakil Bupati terpilih Rocky Marciano Bawole mengatakan ke awak media sebelum Tahun Baru 2025 InsyaAllah sudah ada lampu penerangan supaya masyarakat Karimun yang datang kesini bersama keluarga tidak takut ujar Rocky Marciano Bawole. (Af)














