Identitas 4 Korban Tewas Kecelakaan Maut Tol Cipularang Belum Diketahui

Metrobatam, Jakarta – Empat orang korban meninggal dunia belum diketahui identitasnya dalam kecelakaan beruntun yang terjadi di Tol Cipularang KM 91 arah Jakarta, Senin (2/9) siang sekitar pukul 13.00 WIB. Keempat jenazah itu tak dapat dikenali lantaran kondisinya terbakar.

Dari korban meninggal dunia, empat orang telah diketahui identitasnya adalah Dedi Hidayat (45) warga Kalibaru Barat, Cilincing, Jakarta Utara, Iwan (35) warga Kecamatan Sepatan Timur, Tangerang, Endi Budianto serta Hendra Cahya (64) warga Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Kapolres Purwakarta AKBP Matrius mengatakan, sampel DNA keempat korban yang belum diketahui identitasnya telah diambil untuk diperiksa Puslabfor Mabes Polri.

Kecelakaan beruntun yang terjadi di kilometer 91 Tol Cipularang tersebut melibatkan 21 kendaraan dari berbagai jenis. Diduga, kecelakaan diakibatkan oleh truk yang terguling, sehingga kendaraan lain di jalur yang sama terkejut dan berhenti secara tiba-tiba.

Bacaan Lainnya

Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Barat Aris menyatakan, polisi masih melakukan investigasi mendalam tentang penyebab kecelakaan. Evakuasi telah dilakukan sejak siang, berdampak pada kemacetan sepanjang delapan sampai sembilan kilometer.

Menurut pantauan, arus lalu lintas kembali normal selepas kilometer 91.

Polres Kabupaten Purwakarta berkata bahwa delapan orang meninggal dunia dalam kecelakaan beruntun tersebut. Sementara beberapa dari kendaraan yang terlibat, yang terdiri dari sejumlah truk, kendaraan pribadi, dan bus, terbakar.

Dalam kecelakaan maut ini ada 20 kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun ini. “Total ada 20 kendaraan,” kata Kasat Lantas Polres Purwakarta AKP Ricki saat dimintai konfirmasi, Senin (2/9/2019).

Kecelakaan persisnya terjadi di Km 91, Tol Purbaleunyi arah Jakarta. Akibat kecelakaan ini, 9 orang meninggal.

“Update terbaru, jumlah korban seluruhnya 17 korban. Ada 9 orang meninggal dunia dan 8 orang luka-luka,” katanya.

Sebanyak 4 orang meninggal akibat luka bakar. Saat ini, korban meninggal dibawa ke rumah sakit. (mb/cnn indonesia/detik)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *