Rencana Pemadaman Listrik Senin 23 Oktober 2025, PLN Batam Umumkan Jadwal dan Lokasinya

Pemeliharaan Rutin PLN Batam, ist

BATAM, METROBATAM.COM – Warga Batam khususnya yang tinggal di Kecamatan Sagulung dan Batam Kota, bersiaplah dengan potensi pemadaman listrik, Kamis 23 Oktober 2025.

Dalam website resminya, PT PLN Batam merilis informasi pemeliharaan rutin yang bisa berdampak pada pemadaman listrik di Batam, Kamis besok.

Kegiatan ini berkaitan dengan pemeliharaan gardu distribusi untuk keandalan listrik di Batam.

Berikut jadwal dan lokasi terdampak rencana pemadaman listrik PLN Batam, Kamis (23/10/2025) besok:

Bacaan Lainnya

Pukul 09.00 sampai 12.00 WIB

Lokasi: Batam Kota – Multi Plastindo Utama, Kara Industri 2, KP Mangga, PT Surya Pramana Development dan sekitarnya.

Pukul 10.00 sampai 13.00 WIB

Lokasi: Sagulung – Tembesi Raya, Green Garden, SPBU Tembesi dan sekitarnya.

Pukul 10.00 sampai 15.00 WIB

Lokasi: Batam Kota – Tanjung Trisakti, Baloi Kolam dan Sekitarnya.

Pukul 13.00 sampai 16.00 WIB

Lokasi: Lembang Jaya, Paradise dan sekitarnya.

Catatan: Jadwal dan lokasi terdampak pemadaman listrik di Batam dapat berubah sewaktu-waktu.

Pos terkait