Lagi, Kasus Bunuh Diri Terjadi di Bukittinggi

Ilustrasi gantung diri. Foto: Pixabay/ArtWithTammy

Metrobatam.com, Bukittinggi – Peristiwa bunuh diri kembali terjadi di Kota Bukittinggi Sumatera Barat. Seorang lelaki paruh baya (AF) 53 nekat mengakhiri hidupnya di kediamannya di Kelurahan Puhun Pintu Kabun, Kecamatan Mandiangin Koto Selayan, Bukittinggi, pada Rabu (21/04/21).

“Peristiwa bunuh diri dengan cara menggantung diri di bagian belakang rumah, seorang warga inisial AF berumur lebih kurang 53 tahun dengan menggunakan sebuah tali tambang,” kata Lurah Puhun Pintu Kabun, Berie Surya saat ditemui di lokasi kejadian Rabu sore.

Berie mengatakan, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 15.30 WIB dan pertama kali diketahui oleh istri korban yang tengah memasak di dapur.

“Istri korban sedang memasak kemudian keluar rumah sebentar, disaat ia kembali ke dapur ia melihat korban sudah dalam keadaan tergantung di bagian belakang rumah,” terangnya.

Bacaan Lainnya

Menurutnya keluarga, korban yang sehari harinya bersangkutan tidak mengalami masalah apapun apalagi terkait ekonomi saat ini.

“Korban tinggal bersama orang tua perempuannya yang tengah sakit, disamping juga korban diketahui sedang mengalami sakit asam lambung, tetapi tidak ada masalah di dalam keluarga ini,” kata Berie.

Pihak keluarga korban juga tidak melakukan visum mendalam ke Rumah Sakit dan segera melakukan prosesi penyelenggaraan jenazah.

Masyarakat di sekitar lokasi kejadian sangat terkejut dengan peristiwa ini. Peristiwa bunuh diri ini menjadi kejadian kedua kalinya di Kota Bukittinggi dalam seminggu terakhir dan dalam suasana Ramadhan.

Sebelumnya peristiwa yang sama terjadi di Simpang Limau Kelurahan Manggis Ganting, Bukittinggi, Sumbar,  pada Senin (19/04/21).

(basa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *