Kodim 0317/TBK Laksanakan Imbauan Prokes di Pasar

Keterangan gambar: Anggota Babinsa Meral Koramil 01/Balai Kodim 0317/TBK, Sertu Sutaswan (kanan), berbincang kepada pengunjung pasar Bukit Tembak, Sungai Pasir, Meral, Karimun, Provinsi Kepri, Senin (29/11/2021).

METROBATAM.COM, KARIMUN – Memutus mata rantai penyebaran penularan virus Covid-19, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Meral Komando Rayon Militer (Koramil) 01/Balai Komando Distrik Militer (Kodim) 0317/Tanjung Balai Karimun (TBK) melaksanakan kegiatan pengawasan Protokol Kesehatan (Prokes) kepada pedagang dan pembeli di Pasar Bukit Tembak, Kelurahan Sungai Pasir, Kecamatan Meral, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Senin (29/11/2021).

Komandan Distrik Militer (Dandim) 0317/TBK, Letnan Kolonel (Letkol) Infanteri (Inf) Agus Rediyanto, mengatakan, tujuan kegiatan tersebut ialah untuk menciptakan dan meningkatkan kerja sama serta solidaritas yang tinggi antara para Babinsa dengan warga. Selain itu juga untuk menjalin kedekatan dan tali silahturahmi antara warga binaan dengan aparat Tentara Nasional Indonesia (TNI).

“Kegiatan ini merupakan tugas pokok sebagai seorang Babinsa yang senantiasa melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) untuk mencari informasi dan sebagai sarana bersilahturahmi kepada warga dalam menjalin kebersamaan yang bertujuan untuk memantau dan mengawasi kegiatan masyarakat ditempat keramaian seperti pasar sebagai upaya penegakan disiplin protokol kesehatan cegah Covid-19 berjalan sesuai aturan dari pemerintah,” kata Letkol Inf Agus kepada media ini.

Dijelaskannya, bahwa, kegiatan tersebut adalah salah satu bentuk pembinaan dari TNI dan juga sekaligus dalam membangun komunikasi dengan masyarakat sekitar khususnya ke para pedagang di pasar.

Bacaan Lainnya

“Diharapkan pembinaan dan kunjungan ini dapat lebih ditingkatkan agar terciptanya komunikasi yang baik. Sehingga kemanunggalan TNI dan rakyat dapat terwujud,” ujarnya.

Adapun, selain melaksanakan kegiatan pengawasan Protokol Kesehatan, para Babinsa juga terus mensosialisasikan vaksinasi Covid-19 dan penerapan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. Seperti memakai masker, menjaga jarak, dan selalu mencuci tangan.

“Kepada anggota TNI di wilayah Karimun, saya pesan untuk terus mensosialisasikan vaksinasi Covid-19 dan penerapan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari dan kepada warga yang belum melaksanakan vaksinasi, agar segera divaksin, baik itu vaksin dosis 1 dan 2,” ujarnya. (Ham)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *