Bantu Sesama, Toko Kenangan Berbagi 100 Nasi Bungkus ke Warga

METROBATAM.COM, KARIMUN – Toko Kenangan membagikan nasi 100 bungkus kepada warga, tukang ojek, sopir oplet dan becak yang melintas di jalan Trikora, Kelurahan Tanjung Balai, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), pad hari Kamis 13 Juli 2023.

Owner Toko Kenangan Abun mengungkapkan, nasi dibagikan sedikit membantu saudara-saudara kita yang lewat di depan rumah/toko Kenangan. Ini sebagai wujud syukur atas semua yang diberikan Tuhan kepada saya,  untuk selalu berbuat kebaikan dan berbagi terhadap sesama.

“Abun memang selalu berbagi kepada tukang ojek, becak dan sopir oplet, di waktu covid 19 beliau selalu berbagi, kalau dikatakan orang kaya ya tidak, abun ini dibilang orang dermawan, selalu peduli sesama,” ujar salah satu warga.

Bacaan Lainnya

Abun menyampaikan ke salah satu awak media, dia sangat senang, bahagia telah dapat berbagi kepada sesama.

“Mudah-mudahan apa yang telah berikan bermanfaat dan berkah hendaknya,” ujar Abun. (Af)

Pos terkait