HKN Ke 61, Puskesmas Penuba Gelar Senam Sehat dan Cek Kesehatan Gratis

Metrobatam.com, Lingga – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 yang jatuh pada 12 November 2025 mendatang, Dinas Kesehatan Kabupaten Lingga melalui UPT Puskesmas Penuba menggelar kegiatan Senam Sehat dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi masyarakat, Sabtu (1/11/2025) pagi di Lapangan Merdeka, Desa Penuba, Kecamatan Selayar.

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 07.00 WIB tersebut berlangsung meriah dan penuh antusiasme masyarakat. Selain senam sehat bersama, warga juga mendapat kesempatan untuk melakukan cek kesehatan gratis, meliputi pemeriksaan kolesterol, asam urat, gula darah, hemoglobin (HB), skrining tuberkulosis (TB), dan HIV. Pemeriksaan dilakukan langsung oleh tenaga medis dari Puskesmas Penuba.

Kepala UPT Puskesmas Penuba, Herman, mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian tenaga kesehatan terhadap pentingnya deteksi dini penyakit serta upaya peningkatan kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan.

Bacaan Lainnya

“Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-61 ini kami jadikan momentum untuk mengajak masyarakat Penuba khususnya dan masyarakat Kecamatan Selayar pada umumnya untuk menerapkan pola hidup lebih sehat dan aktif.
Melalui kegiatan senam serta pemeriksaan gratis ini, kami berharap masyarakat semakin peduli terhadap kondisi kesehatannya sendiri,” ujar Herman.

Ia menambahkan, dalam pelayanan kesehatan gratis tersebut masyarakat diwajibkan membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) sebagai syarat administrasi pendataan pasien.

Selain itu, Herman juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas dukungan berbagai pihak, termasuk Babinkamtibmas, Babinsa dan Satpol PP, serta unsur pemerintah daerah yang turut membantu dalam pelaksanaan pengamanan, sehingga kegiatan dapat berjalan dengan aman dan tertib.

Tak hanya pemeriksaan kesehatan, kegiatan juga diisi dengan edukasi pola hidup bersih dan sehat (PHBS) serta sosialisasi pencegahan penyakit menular, yang melibatkan unsur pemerintah desa, pelajar, kader posyandu, dan masyarakat umum.

Dengan semangat peringatan HKN ke-61 yang mengusung tema “Transformasi Kesehatan untuk Indonesia Maju,” Puskesmas Penuba berharap kegiatan ini menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga kesehatan demi terwujudnya Lingga yang sehat, produktif, dan bahagia.

Awalludin

Pos terkait