Rakor dan Silaturahmi Akhir Tahun 2025, Kecamatan Selayar Perkuat Sinergi Jelang Pergantian Tahun

Metrobatm.com, Lingga – Dalam rangka memperkuat sinergi lintas sektor serta menjaga kondusivitas wilayah menjelang pergantian tahun, Pemerintah Kecamatan Selayar menggelar Rapat Koordinasi dan Silaturahmi Akhir Tahun 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kantor Camat Selayar pada Rabu (31/12/2025) pagi.

Rapat koordinasi yang dimulai pukul 09.00 WIB hingga selesai ini dipimpin langsung oleh Camat Selayar, H. Abdul Kamar, dan dihadiri oleh seluruh staf Kecamatan Selayar. Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk melakukan evaluasi kinerja sepanjang tahun 2025 sekaligus mempererat silaturahmi dan soliditas antar unsur pemerintahan, TNI-Polri, serta elemen masyarakat di wilayah Kecamatan Selayar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsubsektor Penuba Aiptu Andi Saputra bersama Briptu Andika Laksono, perwakilan Pos Angkatan Laut yang diwakili oleh KKLT Reza Fahri Pasaribu, para Kepala Desa se-Kecamatan Selayar, Ketua BPD, jajaran PKK Kecamatan Selayar, serta tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Camat Selayar H. Abdul Kamar menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh unsur yang telah berperan aktif dalam menjaga stabilitas dan mendukung jalannya pemerintahan selama tahun 2025. Ia menegaskan pentingnya koordinasi dan komunikasi yang berkelanjutan antar lintas sektor.

Bacaan Lainnya

“Melalui rapat koordinasi dan silaturahmi ini, saya berharap sinergi yang sudah terbangun dapat terus ditingkatkan. Evaluasi yang kita lakukan hari ini menjadi dasar untuk memperbaiki dan meningkatkan kinerja di tahun 2026, demi pelayanan yang lebih baik dan kesejahteraan masyarakat Kecamatan Selayar,” ujar H. Abdul Kamar.

Ia juga mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya menjelang dan saat pergantian tahun, agar situasi wilayah tetap aman, damai, dan kondusif.

Rapat koordinasi berlangsung dengan tertib, aman, dan penuh keakraban. Hal ini mencerminkan komitmen bersama seluruh unsur di Kecamatan Selayar untuk terus bekerja sama, memperkuat persatuan, serta mendukung pembangunan daerah demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat pada tahun mendatang.

 

Awalludin

Pos terkait